Friday 22 February 2013

Mobil Tersendat-sendat? Cek Busi, Fuel Filter & Air Filter

Aditya Maulana - detikOto


Jakarta - Pemilik mobil keluaran tahun lama biasanya sering mengeluhkan terjadinya gejala tersendat-sendat atau endut-endutan pada saat mobilnya berjalan di RPM rendah dan masuk ke gigi 2.

Tapi hal itu juga bisa terjadi pada mobil baru yang kurang diperhatikan atau jarang dirawat.

Nah bagi Otolovers semua yang pernah mengalami hal tersebut tidak perlu khawatir dan panik. Anda hanya harus memeriksa beberapa part saja.

Seperti diungkapkan oleh Gatot Hira Wilasa pemilik bengkel Hescher's Automotive Service yang berada di komplek wisma anggaran Jalan A.NO 4 RT 001/001 Pondok Gede, Bekasi yang mengatakan penyebabnya tidak terlalu rumit.

Menurut mantan Training Instructor di Indonesia Driving Center (IDDC) yang kini membuka usaha bengkel sendiri itu, penyebab mobil jalannya tersendat-sendat atau endut-endutan pada RPM rendah itu bisa terjadi dari setingan mesin yang kurang pas.

"Minimal harus melakukan pengecekan pada mesin atau servis ringan," ungkap pria yang akrab disapa GT ini saat berbincang dengan detikOto.

Lebih lanjut, hal yang perlu diperhatikan yakni mengecek beberapa part yang dianggap dapat mempengaruhi kinerja mesin seperti mengecek busi, fuel filter dan air filter.

"Ketiga part itu yang bisa mempengaruhi mobil jadi terasa tersendat-sendat di rpm rendah," timpalnya.

Sementara itu, kalau semuanya sudah di cek biasanya pada kendaraan atau bengkel selalu mempergunakan alat scanner untuk mendeteksi seluruh sensor yang ada dalam system engine. Scanner akan memastikan utk "no trouble code" jika tidak ada masalah atau masalahnya sudah terselesaikan.

"Kalau semua itu sudah dijalankan sepertinya akan mobil akan aman dan tidak lagi ada endut-endutan diputaran bawah atau atas," tutupnya.

Awas! Pemakaian Aditif dalam Waktu Lama Tidak Aman

Aditya Maulana - detikOto


Jakarta - Sejumlah pemilik kendaraan sering tergiur dengan iklan-iklan yang ditawarkan oleh produsen aditif. Dalam iklan atau promosinya disebutkan dengan menggunakan aditif tersebut akan mendapat banyak keuntungan pada mesin mobil Anda.

Tapi hati-hati Otolovers pemakaian aditif dalam jangka waktu yang panjang ternyata tidak aman untuk mesin mobil Anda. Karena pada kenyataannya menggunakan aditif akan menimbulkan kerak yang menumpuk pada sistem pelumas mesin.

Seperti yang diungkapkan oleh Gatot Hira Wilasa pemilik bengkel Hescher's Automotive Service yang berada di komplek Wisma Anggaran Pondok Gede, Bekasi yang mengatakan kalau pemakaian aditif dalam jangka waktu lama itu tidak aman.

"Pemakaian aditif dalam waktu lama itu kalau menurut saya tidak aman karena bicaranya akan menggumpal. Walaupun promosinya akan mencair tapi kenyataannya tidak," tutur Gatot saat berbincang dengan detikOto.

Pria ramah yang akrab disapa GT ini mencoba membeberkan alasannya, menurutnya pada mobil-mobil tertentu seperti pada mobil injection akan ada nozzle/injector yang mekanismenya sangat sensitif atau lubang pengabutan sangat halus.

"Ini yang mengakibatkan mobil terasa tidak enak untuk dikendarai. Kerak-kerak yang menggumpal akan masuk ke sistem tersebut. Makanya pemakaian dalam jangka waktu lama itu tidaklah baik," lugasnya.

Bagaimana menghilangkan kebiasaan tersebut atau bagaimana caranya merawat mesin atau sistem pelumasan mesin yang baik?

Lanjut Gatot, ada baiknya selalu menjalankan servis rutin yang sudah disarankan oleh pabrikan mobil tersebut saja.

"Sebaiknya asalkan kita menjalankan service rutin saja pasti mobil akan aman dan tidak perlu menggunakan aditif segala macam," tutupnya.

Monday 18 February 2013

Kenali Penyebab Keluarnya Asap Putih dan Hitam

Aditya Maulana - detikOto

Jakarta - Otolovers semua pasti pernah ada yang mengalami saat menyalakan mesin mobil di pagi hari lalu pada knalpot mobil Anda mengeluarkan asap tebal berwarna putih atau hitam.

Kira-kira apa ya penyebab keluarnya asap tebal berwarna putih atau hitam tersebut? Yuk Otolovers kita kenali penyebabnya.

Gatot Hira Wilasa, pemilik bengkel Hescher's Automotive Service yang berada di komplek wisma anggaran Jalan A.NO 4 RT 001/001 Pondok Gede Bekasi menuturkan keluarnya asap tebal berwarna putih atau hitam itu relatif standar. 

Hal ini terjadi karena dinginnya udara pagi hari akan membuat ruang bakar pembuangan menjadi dingin.

"Kalau terjadi seperti itu di pagi hari wajar, karena ini namanya proses kondensasi pembakaran mesin nantinya juga akan hilang sendiri dalam waktu beberapa menit," yakin pria yang akrab disapa GT ini saat berbincang dengan detikOto, Senin (18/2/2013).

Akan tetapi jika asapnya tidak hilang sampai dengan siang hari, lanjut pria ramah ini bisa diakibatkan oleh beberapa faktor.

Untuk asap putih bisa disebabkan oleh piston ring, mekanikal jeroan mesin yang harus di rechec ulang dan juga bisa karena faktor kehausan.

Sedangkan untuk asal tebal berwarna hitam pekat bisa disebabkan oleh pembakaran yang tidak sempurna atau kategori boros dan harus di cek pada bagian mesin atau minimal harus melakukan tune up.

"Itu berlaku untuk mobil berbahan bakar bensin, lain halnya kalau mesin diesel. Standar diesel proses akhir pembakaran asap memang hitam,karena dia bahan bakarnya solar," tandas Gatot.

Saturday 16 February 2013

20 Mobil Terlaris Bulan Januari 2013

Syubhan Akib - detikOto


Jakarta - Di bulan pertama 2013 lalu ada 96.704 mobil yang terjual di Indonesia. Dari jumlah itu, mobil apakah yang menjadi mobil terlaris di Indonesia?

Pasar mobil Indonesia memang tengah berkembang dan tidak terbendung walau ada isu pembatasan atau kenaikan ambang batas uang muka. Penjualan mobil pun terus berkembang.

Dari hasil penjualan bulan Januari silam, Toyota Avanza masih memimpin pasar mobil Indonesia dan menjadi mobil terlaris setelah terjual 17.471 mobil di Januari silam.

Di bawah Avanza ada Toyota Innova yang terjual 7.383 mobil yang disusul saudara kembar Avanza, Daihatsu Xenia yang mampu terjual 5.905 mobil.

Sedangkan Suzuki Ertiga yang menjadi lawan Avanza-Xenia di Januari mampu terjual 5.457 mobil. 

Yang menarik adalah di segmen pikap kelas berat. Ford Ranger akhirnya berhasil menjadi raja di kelasnya mengalahkan Toyota Hilux.

Mau tahu apa mobil terlaris di Indonesia pada Januari lalu? Berikut 20 mobil teratasnya :

1. Toyota Avanza 17.471 unit
2. Toyota Innova 7.383 unit
3. Daihatsu Xenia 5.905 unit
4. Suzuki Ertiga 5.467 unit
5. Suzuki Carry MT 3.755 unit
6. Nissan Grand Livina 3.457 
7. Daihatsu Grand Max PU 3.336 unit
8. Mitsubishi T-120 SS Mini PU 2.791 unit
9. Toyota Rush 2.611 unit
10. Honda Jazz 2.337 unit
11. Mitsubishi L-300 pikap 2.512 unit
12. Toyota Fortuner 2.209 unit 
13. Honda CR-V 1.891 unit
14. Suzuki APV pikap 1.622 unit
15. Daihatsu Terios 1.600 unit
16. Toyota Yaris 1.529 unit
17. Suzuki APV 1.356 unit
18. Ford Ranger 1.037 unit
19. Mitsubishi Pajero Sport 1.008 unit
20. Daihatsu Gran Max minibus 993 unit

Harga Daihatsu Baru Surabaya Spesial bulan Februari 2013

Dapatkan penawaran menarik di 087822528239
Paket kredit DP mulai 16% all type
Luar kota ok



Tuesday 12 February 2013

Tips Memilih Kaca Film untuk Mobil

Aditya Maulana - detikOto



Jakarta - Kaca film pada mobil cukup penting karena selain melindungi kita dari sinar matahari juga memiliki fungsi sebagai keamanan dari orang yang akan melakukan tindakan kejahatan pada kita maupun mobil kita.
Dengan adanya kaca film terutama kadar kegelapannya yang tinggi, orang yang ingin melakukan kejahatan seperti mengambil barang-barang kita di dalam mobil jadi sedikit terhalang karena orang tersebut tidak bisa melihat secara jelas barang yang ada di dalam kabin mobil kita.
Nah buat Otolovers semua, detikOto kali ini akan mencoba memberikan tips memilih kaca film mobil yang baik.
Agus Setiadi H selaku pemilik dari Griya Auto Film spesialis kaca film untuk mobil dan gedung yang berada di Mall Mega Kemayoran (MGK) lantai 5 Blok F1/8, Jakarta Pusat akan memberikan tips tersebut. Yuk kita simak bersama!

1. Merek penting

Dalam memilih kaca film untuk mobil ternyata merek sangat mempengaruhi karena dengan merek yang sudah ternama dan terpercaya kaca film tersebut juga memberikan keuntungan bagi kita semua.
"Contohnya kalau kita pilih merek yang tidak ternama maka kualitasnya juga masih diragukan. Jangan asal gelap saja tapi fungsinya tidak ada. Percuma kalau gelap tapi saat siang hari sinar matahari masih terasa silau ke dalam kabin," ungkap Agus saat berbincang dengan detikOto, Selasa (12/2/2013).

2. Ada garansi

Hal kedua yakni kaca film untuk mobil haruslah ada garansi. Merek-merek ternama lainnya pasti memberikan asuransi kepada konsumennya.

"Asuransi juga sangat penting karena jika terjadi hal yang tidak diinginkan atau cepat rusak bisa minta digantinya dengan yang baru," katanya.

3. Lihat spesifikasinya

Hal yang terakhir ini yang tidak kalah pentingnya. Sebelum membeli dan memasang kaca film pada mobil kita harus tahu terlebih dulu spesifikasi dari kaca film tersebut. Bisa dipelajari dari brosur atau pendapat teman yang sudah menggunakan kaca film dengan merek tersebut.

Unsur kaca film yang baik itu harus memiliki unsur seperti di bawah ini :
  • Visible light Transmittance : persentase total cahaya tampak yang masuk.
  • Visibe light Reflectance : persentase total pantulan dari cahaya tampak yang masuk.
  • UV Rejected : persentase radiasi ultra violet yang dieliminase.
  • I.R Rejected (900-2500nm) persentase panas infra merah yang dieliminasi

"Kesemuanya ini ditotal menjadi solar energy rejected atau disebut dengan persentase total energy matahari yang di eminasi. Kaca film yang baik itu harus memiliki unsur yang tadi," yakin Agus.
Selain itu Agus menambahkan, setelah semuanya didapat jangan lupa Anda semua juga harus mencari tempat pemasangan kaca film yang terpercaya, jangan asal datang ke tempat kaca-kaca film yang ada di pinggir jalan. Karena selain kualitasnya yang kurang baik dari segi pemasangannya juga kurang terampil.

Paket kredit ringan Daihatsu Luxio Surabaya

Khusus bulan ini dapatkan harga spesial untuk Daihatsu Luxio 
DP 10 jt-an atau angsuran 1,9 jt-an

Saturday 9 February 2013

Paket Kredit Angsuran Ringan 1 jt-an Daihatsu All New Xenia Surabaya

DP 45%


Non ACP
Tipe
OTR
Tenor
Bayar 1
Angsuran
Angsuran terakhir
XENIA D STANDAR
135.800.000
48
71.306.610
1.077.000
49.626.000
XENIA D DELUXE
141.600.000
48
74.300.720
1.125.000
51.747.000
XENIA M STANDAR
139.800.000
48
73.371.410
1.110.000
51.089.000
XENIA M DELUXE
150.300.000
48
78.265.840
1.197.000
54.930.000
XENIA M SPORTY
158.600.000
48
82.521.770
1.266.000
57.966.000
XENIA X STANDAR
152.000.000
48
79.137.400
1.211.000
55.551.000
XENIA X DELUXE
154.300.000
48
80.316.640
1.230.000
56.393.000
XENIA R MT STANDAR
155.600.000
48
80.983.420
1.241.000
56.868.000
XENIA R MT DELUXE
165.100.000
48
85.854.700
1.320.000
60.344.000
XENIA R MT SPORTY
174.200.000
48
90.521.190
1.396.000
63.673.000
XENIA R MT ATTIVO
179.400.000
48
93.187.330
1.439.000
65.575.000
XENIA R AT DELUXE
177.900.000
48
92.417.660
1.426.000
65.026.000
XENIA R AT SPORTY
184.200.000
48
95.648.690
1.479.000
67.331.000
XENIA R AT ATTIVO
189.600.000
48
98.114.360
1.524.000
69.306.000

Note :
Bayar 1 meliputi DP, administrasi, polis & angsuran pertama
Asuransi kendaraan 4 tahun kombinasi cash (1 tahun all risk & 3 tahun TLO)

Paket Kredit Angsuran 1 jt-an Daihatsu Terios Surabaya

DP 35%


Non ACP
Tipe
OTR
Tenor
Bayar 1
Angsuran
Angsuran terakhir
TS MT MC Xtra
181.900.000
48
76.709.460
1.890.000
69.284.000
TS AT MC +Xtra
186.600.000
48
78.661.370
1.941.000
71.077.000
TX MT MC
197.600.000
48
82.911.160
2.058.000
75.269.000
TX MT MC Adventure
207.900.000
48
87.170.520
2.168.000
79.195.000
TX AT MC
209.700.000
48
87.914.650
2.187.000
79.881.000
TX AT MC Adventure
221.500.000
48
92.639.230
2.313.000
84.379.000

Note :
Bayar 1 meliputi DP, administrasi, polis & angsuran pertama
Auransi kendaraan 4 tahun kombinasi cash ( 1 th all & 3 tahun TLO)